Site icon Darulfunun El-Abbasiyah

Pengukuhan dan Raker ISMI, MUI Sulsel Harap Dorong Kemandirian Ekonomi Ummat

pengukuhan-dan-raker-ismi,-mui-sulsel-harap-dorong-kemandirian-ekonomi-ummat

FOKUS, muisulsel.com — Ikatan Saudagar Muslim Indonesia (ISMI) Sulsel menyelenggarakan pengukuhan dan rapat kerja di Baruga Karaeng Pattingalloang Jln Sungai Tangka Makassar, Sabtu (5/2/2022).

Pemberdayaan ekonomi keumatan menjadi salah satu tujuan ISMI. Agama Islam tak hanya memerintahkan sholat tapi juga muamalah atau berdagang. Peran saudagar Islam menjadi sangat penting untuk membangkitkan ekonomi keumatan.

ISMI didirikan oleh 4 ormas besar yaitu NU, Muhammadiyah, ICMI dan MUI di Jakarta pada 18 Desember 2012 sebagai institusi perkumpulan saudagar muslim seluruh Indonesia. ISMI dinilai sebagau kebutuhan dalam kancah dakwah dalam membangun perekonomian dan kesejahteraan umat, bangsa dan negara.

Sekertaris Umum MUI Sulsel DR KH Muammar Bakry Lc MA juga berharap ICMI terus meningkatkan program bisnisnya terutama membangun kemandirian ekonomi umat mulai dari internal organisasi.

KH Muammar dalam susunan kepengurusan ISMI Sulsel periode 2021-2026 dipercayakan menjadi Sekretaris Dewan Penasihat. Sejumlah pengurus teras ICMI Sulsel juga menjadi pengurus teras ISMI Sulsel.

Ketua Umum Terpilih ISMI MPW Sulsel DR H A M Yusran Paris MM MBA juga berharap ISMI bisa mengembangkan sayapnya di kabupaten kota yang ada di Sulsel. Peningkatan usaha ternak dan tani akan juga akan diprioritaskan.

Ketua Umum ICMI Indonesia DR Ing Ilham Akbar Habibie MBA hadir melantik dan membuka raker tersebut. Sekertaris daerah Sulsel DR Abdul Hayat M Si nampak hadir mewakili Plt Gubernur Sulsel.■ Irfan

The post Pengukuhan dan Raker ISMI, MUI Sulsel Harap Dorong Kemandirian Ekonomi Ummat appeared first on MUI SULSEL.

Exit mobile version