Site icon Darulfunun El-Abbasiyah

Hasanuddin AF banyak Berkontribusi terhadap Fatwa-fatwa MUI

hasanuddin-af-banyak-berkontribusi-terhadap-fatwa-fatwa-mui

muisumut.com. Ketua Komisi Fatwa MUI meninggal dunia. Sebagaimana dikutip dari website MUI Pusat bahwa Ketua komisi Fatwa MUI, Prof. Dr. KH Hasanuddin AF dikabarkan wafat pada Kamis (10/2) pukul 23.00 WIB.

Terkait hal itu MUI Sumatera Utara melalui ketua bidang fatwa menyampaikan bela sungkawa dan sedih yang mendalam pada Jumat 11 Feberuari 2022. Ketua Bidang Fatwa Drs. H. Ahmad Sanusi Luqman, Lc., MA juga menyampaikan duka yang mendalam atas berpulangya Ketua Komisi Fatwa MUI. Fatwa-fatwa yag diterbitkan MUI tak terlepas dari kontribusi Hasanuddin AF. Ahmad Sanusi Luqman menyebutkan bahwa semoga Kiyai Hasanuddin ditempatkan Allah pada sebaik-baik tenmpat di sisi-Nya.

Sosok yang bersahaja..

Satu kali pernah  Irwansyah (pada saat itu sebagai Wakil Sekretaris Komisi Fatwa MUI Sumatera Utara ) berkunjung ke ruang kerjanya Komisi Fatwa MUI Pusat di Jakarta bincang-bincang terkait fatwa MUI. Saat itu Irwansyah dihadiahi Buku Pedoman Fatwa MUI Tahun 2016. Saat bertemu, Irwansyah menyebutkan bahwa sosok Hasanuddin AF adalah ulama yang bersahaja serta kharismatik. Beberapa even lain, Irwansyah juga melihat Hasanuddin memimpin sidang pada saat Rakornas Komisi Fatwa MUI Se Indonesia pada tahun 2019 d Jakarta.

Irwansyah menambahkan, bahwa bagaimana pun Hasanuddin AF dipilih sebagai ketua komisi fatwa MUI dalam waktu yang lama tentu karena kapasitas keilmuan keistikamahannya. Banyak fatwa yang ditandatanganinya baik pada persoalan klasik maupun persoalan-persoalan kontemporer  bahwa fatwa-fatwa tentang covid-19. Irwansyah berharap, bahwa Kiyai Hasanuddin AF diterima Allah di sisi-Nya dan ditempatkan pada sebaik-baik tempat. Amin

Prof. Dr. KH. Hasanuddin AF sejak lama dikenal sebagai Ketua Komisi Fatwa MUI. Banyak fatwa yang ditandtangani oleh beliau. Dr. H.M Asrorunni’am Sholeh, MA yang saat ini sebagai Ketua Bidang Fatwa MUI dahulunya  pernah sebagai Sekretaris Komisi Fatwa Bersama Hasanuddin AF. Orang mengenalnya Hasanuddin AF, tidak banyak yang tahu bahwa AF itu adalah singkatan dari Abdul Fattah.

(irwansyah)

Exit mobile version