Kegiataan Kemanusiaan Pertama, Forum Kemanusiaan Lintas Agama Sulsel Akan Gelar Donor Darah di Keuskupan Agung Makassar

kegiataan-kemanusiaan-pertama,-forum-kemanusiaan-lintas-agama-sulsel-akan-gelar-donor-darah-di-keuskupan-agung-makassar

FOKUS, muisulsel.com — Forum Kemanusiaan Lintas Agama (FKLA) Sulsel akan mengadakan kegiatan kemanusiaan bersama pasca terbentuk pekan lalu. Kegiatan pertama berupa bakti sosial (baksos) donor darah di Aula Keuskupan Makassar Jln MH Thamrin, Rabu (22/12/2022) mendatang.

FKLA Sulsel terbentuk pada silaturahmi Majelis Agama Sulsel yang dilaksanakan Komisi Hubungan Antar Umat Beragama MUI Sulsel menghadirkan tokoh lintas agama pada, 11 Desember lalu.

Tergabung dalam FKLA Sulsel itu MUI Sulsel, Keuskupan Agung Makassar,Walubi Sulsel, PHDI Sulsel, Matakin Sulsel, PGIW Sulsel, dan Permabudi Sulsel.

Baksos perdana dengan tuan rumah Keuskupan Agung Makassar itu mengusung tema “Setetes Darah untuk Kehidupan Sesama”.

Kegiatan donor darah ini akan melibatkan seluruh unsur organisasi kemanusiaan lintas agama dan unsur masyarakat lainya yang bersedia mendonorkan darahnya untuk kemanusiaan ini.

Ketua Hubungan Antar Umat Beragama Keuskupan Agung Makassar Pastor Albert Arina yang juga sebagai tuan rumah kegiatan donor darah ini menjelaskan untuk tenaga medis sudah berkoordinasi dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Sulsel dan juga melibatkan Kantor Wilayah Departemen Agama Sulsel.

Albert berharap melalui aksi kemanusiaan ini semakin menambah persaudaraan kehidupan beragama serta toleransi dan sikap saling pengertian yang diharapkan terjalin dengan baik terutama dalam membangun dan merawat NKRI.

Di kesempatan terpisah, Ketua Bidang Hubungan Antar Umat Beragama MUI Sulsel Dr Ir Hj A Majdah M Zain MSi berharap kegiatan perdana tersebut bisa didukung dan disuport oleh semua kalangan terutama pengurus organisasi keagamaan, khususnya pengurus MUI Sulsel.

“Biasanya hal yang pertama itu menjadi sugesti untuk kesusksesan kegiatan-kegiatan selanjutnya,” tutur Rektor Universitas Islam Makassar (UIM) tersebut.■ irfan/fir

The post Kegiataan Kemanusiaan Pertama, Forum Kemanusiaan Lintas Agama Sulsel Akan Gelar Donor Darah di Keuskupan Agung Makassar appeared first on MUI SULSEL.



Leave a Reply

Wakaf Darulfunun – Aamil Indonesia