Refleksi Akhir Tahun, MUI Sumut Evaluasi Kinerja dan Persiapkan Raih ISO 2022

refleksi-akhir-tahun,-mui-sumut-evaluasi-kinerja-dan-persiapkan-raih-iso-2022

Dipenghujung tahun 2021, MUI Sumatera Utara menggelar rapat evaluasi program kerja tahun 2021, Rabu (29/12).

Digelar di Grand Inna Hotel Medan, berbagai evaluasi program dilakukan mulai dari program Dewan Pimpinan, Program Komisi, dan Program Lembaga-lembaga yang berada di MUI Sumut.

Dari keterangan Ketua Panitia, Prof. Dr. H. Asmuni, MA, menyampaikan bahwa pada kegiatan evaluasi ini juga memiliki cita-cita untuk meraih ISO pada tahun 2022.

“Tema yang digagas yaitu ‘Mewujudkan Peningkatan MUI Provinsi Sumatera Utara untuk meraih ISO 2022’ tentun ini sebagai penyemangat dalam meningkatkan potensi kita,” ucapnya.

Kepada para peserta yang terdiri dari Ketua bidang, Sekretaris Bidang, dan Ketua Komisi, Asmuni juga mengucapkan terima kasih atas kinerja satu tahun ini.

“Ucapan terima kasih tentunya kita sampaikan kepada seluruh peserta yang hadir di sini dan juga terima kasih atas kinerjanya selama satu tahun belakangan ini,” ucap Asmuni.

Dalam kegiatan tersebut, Sekretaris Dewan Pertimbangan MUI Sumut, Drs. H. A. Muin Isma juga ikut memberikan sambutannya.

Ia mengatakan bahwa evaluasi kinerja menjadi satu hal yang penting untuk dilakukan.

“Kegiatan ini penting untuk meningkatkan sistem manajemen kita. Sebab evaluasi akan menunjukkan apakah kinerja kita sudah sampai kepada yang kita tuju atau belum,” ucapnya.

Ia melanjutkan, evaluasi kinerja ini juga akan membantu kita dalam bertindak kedepan.

“Kalau sudah tepat kinerja kita maka yang kita lakukan adalah peningkatan atau mempertahankan. Tapi jika tidak, mari kita bersama lebih bersungguh-sungguh lagi,” ucap Sekretaris Dewan Pertimbangan MUI Sumut itu.

Disamping itu, Ketua Umum MUI Sumatera Utara, Dr. H. Maratua Simanjuntak, menyampaikan bahwa kegiatan ini memiliki arti tersendiri bagi ia pribadi.

“Kegiatan refleksi ditahun ini sangat berarti bagi saya. Tahun 2021 cukup menantang bagi kita. Intinya kita harus tetap merapatkan barisan. Supaya apa yang di tuduhkan kepada kita bisa kita nafikan,” ucap Maratua.

Maratua juga mengingatkan tentang peraihan ISO di tahun mendatang bukan hanya sekedar meraih penghargaan.

“Di samping mendapatkan ISO, kita memang harus meningkatkan kinerja kita demi menjaga citra dan wibawa di tengah fitnah yang ditujukan kepada kita. Berdoa kita kepada Allah agar mendapat ridho dan berkah,” imbaunya.

Sesuai dengan yang sudah dijadwalkan, acara ini berlangsung selama dua hari dari tanggal 26-27 Desember 2021 dan disiarkan secara live streaming melalui channel youtube MUI Sumut Tenda Besar Umat Islam.



Leave a Reply

Wakaf Darulfunun – Aamil Indonesia